Wahid Sabillah's

Personal Blog

tidak ada yang lebih....

Leave a Comment
tidak ada yang lebih menyakitkan dari merubah watak seorang dalam skenario ceritaku. merubah watak seseorang yang aku yakin didirinya ada indah yang benar benar indah, ada senyum sumringah yang mengalahkan indahnya singgasana putri di cerita dongeng yang sering aku dengar namun pada kenyataannya wataknya 180 drajat sangat berbeda dari cerita yang aku buat.

tidak ada yang lebih memusingkan dari menerka setiap harmoni yang keluar dari sumber suaramu, disambil aku memperhatikan setiap sheet yang terbuka lebar di depan mataku. aku bingung, pusing, dan aku benci ketika aku harus memilih salah satu, memilih menerka harmoni darimu, atau fokus membaca sheet yang terbuka lebar di depan mataku.

tidak ada yang begitu menyenangkan melihat kamu berjalan di linimasaku, walaupun kadang aku harus mengernyitkan dahi, melihat kicauanmu, mengetahui dirimu yang sibuk dengan praktikum Kimia mu, dan mengetahui ternyata kamu punya banyak kesibukan lain dihari itu.

tidak ada yang begitu membuatku berdegub, ketika aku mengirimkan kicauanku untuk meminta maaf kepadamu, sabtu kemarin, berharap kamu akan membalas kicauanku, tapi aku harus menerima kenyataan. kicauanku mungkin tenggelam diantara kicauan kicauan yang masuk ke sebutan pada linimasamu.

dan tidak ada yang begitu membuatku merindu, disaat beberapa hari aku tidak melihat kicauanmu di linimasaku. mungkin kamu tidak tau aku masih memperhatikanmu, walaupun kamu tidak akan pernah tau dan tidak akan pernah mau tau. mungkin.




Next PostNewer Post Previous PostOlder Post Home

0 saran:

Post a Comment